iklan

Selasa, 11 April 2017

non HD, HD dan SHD

Bahasan kali ini saya akan membahas tentang non HD, HD dan SHD yang menjadi tren bus di Indonesia saat ini.

Nahhh... Sebaiknya kita bahas satu persatu

1. Non HD (High Deck)
Bus Normal Deck atau sering dikenal dengan Non HD yaitu bus yang paling umum ditemukan , biasanya pada bus bus keluaran sebelum tahun 2009 , seringkali juga ditemukan di bus kelas ekonomi ataupun mesin depan (Meskipun udah jarang sih sekarang).

Ciri - Cirinya yaitu Tinggi bus kurang lebih 3 meter sampai 3,3 meter dari tanah ke atap bus, Tinggi tempat duduk Driver yang sejajar atau lebih tinggi dari tempat duduk penumpang , bagasi bawah yang tidak terlalu luas , dan juga seringkali di Bus bumel / Ekonomi.



2. HD (High Deck)
Hight Deck disingkat HD yaitu bus yang memiliki body yang lebih tinggi dari Normal deck , Mulai Ngetren pada Taun 2009, diawali dengan Munculnya New Marco Adiputro , Trisakti Phoenix , dan Laksana Legacy . Ciri Cirinya yaitu Tinggi bus kurang lebih 3,4 meter - 3,5 metet, hanya beda 10 cm dari bis biasa , sehingga dilihat dari luar secara kasat mata agak susah bedain mana bus HD dan Non HD. Pada Interior , Tempat duduk Driver pada bus HD lebih rendah dari bangku penumpang.







3. HD Double Glass
Nahh ini merupakan varian terbaru dari bus HD, untuk masalah tinggi bus, masih sama dengan bus HD (High Deck). Chasis yang digunakan juga sama dengan high deck. Yang membedakannya hanya ce kaca depan pada bus jenis ini deberi pemisah antara penumpang dan supir.



4. SHD (Super High Deck)
Nah ini model bis yang lagi ngetren pada saat ini , Bus SHD diperkenalkan pada GIIAS 2015 , Pertama kali dibangun Diatas Chassis Scania K360iB yang kemudian menjadi Armada dari Po. Pandawa 87, Semenjak itu SHD menjadi Tren Perbusan di Indonesia , Kebanyakan dibangun pada Chassis Hino RK8 , Mercedes Benz OH1836 , dan Scania K360iB .

Namun sebelum hadirnya SHD dari Adiputro , telah ada SHD yang diproduksi oleh karoseri lain , diantaranya yaitu Tourliner dan Euroliner dari Rahayu sentosa, dan sebelum itu juga karoseri Laksana sempat mengeluarkan bus SHD dengan body Discovery dan Legacy yang ditinggikan decknya, bus tersebut merupakan bus pesanan dari negara Fuji. Laksana juga mempunyai produk SHD dengan Maxibus yang hanya dimiliki oleh PO Putra Mulia dan baru-baru ini Laksana merilis body Legacy SR2 XHD Prime.


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visitor

Flag Counter